Konektivitas Yang Dimiliki Xiaomi Note 2
Xiaomi note 2 merupakan ponsel smartphone asal Tiongkok yang kini cukup menarik perhatian pangsa pasar di Indonesia. Terlebih di Indonesia kini memang sedang demam android. Selain itu, masyarakat modern kini begitu tergantung pada gadget berotak pintar untuk memudahkan keseharian.
Xiaomi sendiri meramaikan pasar
elektronik di Indonesia khususnya dalam bidang smartphone. Hampir semua
masyarakat kini sudah familiar dengan cara kerja ponsel pintar yang memang
memberikan banyak manfaat. Terlebih karena ponsel pintar punya daya
konektivitas yang baik dimana bisa terhubung dengan internet. Dengan adanya
akses internet maka banyak kegiatan yang bisa dilakukan mulai dari mencari
informasi sampai belanja. Jika anda berminat memiliki ponsel pintar ini Harga Xiaomi note 2 Sendiri cukup terjangkau.
Bagaimana dengan konektivitas yang
dimiliki Xiaomi note 2?
Note 2 ini sudah dibekali dengan dual
SIM. Sehingga pemakainya bisa menggunakan dua slot SIM. Hampir semua ponsel
pintar saat ini sudah dual SIM. Dengan begitu, kebutuhan pemakainya akan
jaringan bisa terpenuhi dengan baik. Selain itu, ia juga dibekali dengan
Bluetooth dan infra red yang bisa digunakan untuk berbagi file dengan pengguna
smartphone lainnya. Note 2 ini juga dibekali dengan micro USB dan USB Host
sehingga bisa disambungkan dengan perangkat lainnya.
Untuk urusan jaringan, Xiaomi note 2
memang sudah dibekali dengan fitur 4G LTE. Ini tentu saja memberikan kemudahan
bagi penggunanya untuk berselancar di internet dengan lebih lancar. Seperti
yang diketahui bahwa saat ini internet sudah seperti kebutuhan harian yang
harus terpenuhi. Fitur 4G LTE memungkinkan pengguna untuk mendapatkan akses
internet yang lebih cepat dan anti lemot. Itulah mengapa fitur ini menjadi
fitur yang wajib ada pada ponsel pintar agar fungsinya lebih optimal.
4G LTE Xiaomi Note 2
Fitur 4G LTE pada ponsel ini dibekali
dengan frekuensi FDD-LTE dan juga TD-LTE yang memiliki kecepatan maksimal
mencapai 150 Mbps. Selain itu, ponsel ini juga didukung dengan konektivitas
berbasis Wi-fi yaitu tipe 802.11 a/b/g/n/ac. Fitur GPS tipe A-GPS, GLONAS,
Beidu juga disematkan untuk mengoptimalkan konektivitas. Inilah yang membuat
Xiaomi banyak diminati. Konektivitas yang dimilikinya cukup mumpuni untuk
pemakainya yang aktif menggunakan koneksi internet. Jika dibandingkan dengan
ponsel sekelasnya, note 2 tentu tidak kalah saing. Bahkan note 2 dibanderol
hanya sekitar 2 jutaan dengan fitur lengkap yang dimilikinya.
Kelebihan Xiaomi memang terletak pada
spesifikasinya yang cukup lengkap dan harga yang dibanderol masih terjangkau.
Semua spesfisikasi mulai dari kamera, dapur pacu, sampai pada konektivitas
disematkan dengan begitu apik. Ponsel lainnya dengan fitur yang sama dibanderol
dengan harga yang lebih tinggi. Itulah mengapa Xiaomi note 2 bisa tetap berjaya dalam menarik perhatian masyarakat
di Indonesia yang kini memang tengah menggandrungi ponsel pintar berbasis
android yang memiliki konektivitas tinggi.
0 komentar